Anjing Siberian Husky: Sejarah, Karakter, Harga dan Cara Memeliharanya

Anjing Siberian Husky merupakan salah satu jenis anjing domestik yang cukup populer di dunia. Selain karena tampilannya yang sangat indah, hewan ini pun sangat ramah, cerdas, mudah percaya kepada orang asing dan sangat penyayang. Anjing ini bahkan aman dijadikan teman di dalam rumah.

Cerewet dan Aktif

Anjing ini tergolong sangat cerewet, mereka sangat ‘berisik’ dengan gonggongannya, menyalak, menggeram, dan lainnya, terlebih jika melihat ada orang asing di sekitar wilayahnya. Makanya mereka sangat cocok dijadikan sebagai ‘alarm rumah’.

Namun seperti dijelaskan di atas, pada dasarnya mereka ini anjing yang ramah, dan sangat jarang menyerang (kecuali dalam kondisi tertentu).

Secara fisik, Siberian Husky tergolong anjing berukuran besar, dengan warna bulu perpaduan perak, putih, hitam yang sangat indah.

Bulunya pun sangat tebal, dengan mata biru yang tajam. Tampilan mengintimidasi ini sangat kontras dengan karakter aslinya yang sangat bersahabat.

Namun karena habitat hidupnya di area yang dingin (Siberia dan wilayah bersalju), Anda harus berhati-hati dalam hal perawatan.

Mereka tidak kuat dengan cuaca panas dan lembab, sangat aktif, dan suka mengejar hewan-hewan yang lebih kecil darinya.

Cara Merawat Siberian Husky

Seperti dijelaskan di atas, anjing ini sangat aktif dan suka bekerja. Mereka sangat mudah bosan, makanya penting untuk menyediakan mainan yang dapat mengalihkan perhatiannya, tidak terlalu lama mengurungnya dalam kandang, dan sangat cocok dipelihara di area yang cukup luas.

Selain itu, berikut merupakan beberapa cara merawat anjing Siberian Husky agar tumbuh maksimal, sehat dan dapat menjadi sahabat terbaik bagi Anda dan keluarga.

1. Ajak Berjalan-jalan

Penting untuk mengajaknya berjalan-jalan, setidaknya 30-60 menit per hari. Sesekali Anda pun bisa mengajaknya jogging, atau bermain yang melibatkan aktivitas fisik.

Jika dia merasa bosan, siapkan telinga Anda untuk mendengarkan lolongannya yang cukup bising.

Beberapa permainan seperti menangkap bola, tongkat atau cakram bisa jadi pilihan utama untuk membuatnya tetap aktif dan ceria.

2. Harus Terus Diawasi

Si Srigala rumaha ini memang sedikit manja. Mereka tidak boleh lepas dari pengawasan pemiliknya, terutama jika berada di luar rumah.

Nalurinya sebagai pemburu kerap muncul saat melihat hewan-hewan yang berukuran kecil, seperti kelinci, tikus dan lainnya.

Maka dari itu, penting untuk membesarkannya di area atau rumah yang cukup luas, minimalkan penggunaan hiasan pecah belah, dan pastikan rumah bebas tikus atau binatang kecil lainnya.

3. Perhatikan Makanan nya

Sama seperti jenis anjing lainnya, Siberian Husky sangat rentan dengan penyakit mata dan displasia pinggul.

Namun jika dibandingkan dengan jenis anjing lainnya, mereka tergolong jauh lebih sehat dan hanya membutuhkan perawatan standar, seperti makanan sehat, dan lainnya.

Untuk makanannya, Anda hanya perlu memberikan makanan kalengan atau biskuit anjing. Jangan lupa sediakan minuman agar kebutuhan cairannya tercukupi.

4. Perawatan Bulu

Dibalik bulunya yang terlihat indah, ada resiko perawatan yang harus Anda perhatikan. Pastikan untuk selalu memandikannya, setidaknya 3 kali dalam seminggu.

Gunakan shampo khusus, dan berikan juga multivitamin agar sehat dan bulunya tidak mudah rontok.

Anda juga bisa menyisir bulunya agar bulu yang rontok tidak mengotori furniture dalam rumah. Anda bisa menggunakan sisir grooming.

5. Potong Kuku dan Bersihkan Giginya

Kuku anjing Siberian Husky tergolong sangat cepat tumbuh, terlebih jika kebutuhan nutrisinya tercukupi.

Maka dari itu, lakukan perawatan rutin dengan memotong dan mengikirnya. Jangan lupa jaga juga kebersihan giginya dengan menggosok gigi setiap memandikannya.

Selain itu, jangan lupa untuk membersihkan bagian telinganya dengan menggunakan cotton bud atau kapas yang sudah dilapisi dengan baby oil.